Minggu, 14 Juli 2019

Melihat Pelangi

Pada suatu hari aku ingin bersepeda. Akan tetapi, hari itu baru ada hujan. Jadi, aku tidak jadi bersepeda. Saat itu aku sangat bosan di rumah. “Ngapain, ya, biar nggak bosan?” tanyaku dalam hati. Di tengah berpikir, aku pun ingat, biasanya kalau habis hujan keluar pelangi. Lalu, aku keluar rumah. “Mana, ya, pelanginya?” gumamku. Sesaat kemudian, hujan mulai reda. Akan tetapi, pelanginya nggak keluar-keluar.
“Hiiiiiiiih, mana sih pelanginya?” gerutuku. Ketimbang hanya menunggu, aku memutuskan mengambil sepeda. Aku pun bersepeda keliling kampung sambil mencari pelangi. Tak berapa lama, aku berhenti sambil melihat ke atas . “Eh, itu kan pelangi yang kucari dari tadi!” Saat itu aku sangat bahagia karena bisa melihat pelangi.

Surakarta, 3 November 2018

                              
Penulis : Diini Amiini Nabila (Diana)
Kelas : V C SDIT Ar-Risalah, Surakarta; peserta ekstrakurikuler jurnalistik
Pengetik : Diana & Ustadzah Dhaniar
Penyunting : Ustadzah Dhaniar

Jumat, 05 Juli 2019

Pesona Alam

Bunga-bunga bermekaran
Pohon hijau nan asri
Kicau burung nan merdu

Sungguh kuasa-Mu, ya, Allah
Mencipta dan menumbuhkan
Aneka makhluk hidup
Penghuni langit dan bumi

Syukur kami pada-Mu
Atas pesona alam hijau
Sebagai teman kami
Pelepas rasa lelah

15 September 2018


Penulis : Zhorifah Rahmah Amani Achmad (Rifa)
Kelas : V C SDIT Ar-Risalah, Surakarta; peserta ekstrakurikuler jurnalistik
Pengetik : Ustadzah Dhaniar

Guru

Oh, guru
Kaulah jembatan ilmu
Kau yang membimbingku
Mendukungku dan mendampingiku
Di sekolah  kesayanganku

Guru, jasa dan budi baikmu
‘Kan kukenang selalu
Terima kasih kuucapkan
Doa untukmu kupanjatkan
Agar dibalas dengan kebaikan

Perjuangan tak kenal lelah
Pengabdian tak kenal waktu
Oh, guru, kukagum padamu
Esok kuingin menjadi sepertimu

September 2018


Penulis : Alika Adela Annauki (Kiki)
Kelas : V C SDIT Ar-Risalah, Surakarta; peserta ekstrakurikuler jurnalistik
Pengetik : Ustadzah Dhaniar

Al-Qur’an

Al-Qur’an…
Engkau bagai cahaya
Yang menerangi siang dan malam
Alangkah indahnya engkau

Oh, Al-Qur’an…
Engkau kitab suci yang benar
Petunjuk pada hari akhir
Bagi siapa yang membacamu

Al-Qur’an…
Tak ‘kan pernah kulupakan engkau

September 2018


Penulis : Hanim Az Zahra*
Kelas : V C SDIT Ar-Risalah, Surakarta; peserta ekstrakurikuler jurnalistik
Pengetik : Ustadzah Dhaniar

*) Dengan bimbingan

Kamis, 04 Juli 2019

Ibu

Ibu…
Engkau yang mengandungku
Engkau yang melahirkanku
Engkau yang merawatku
Engkau yang menyusuiku
Engkau yang membesarkanku
Penuh perjuangan
Penuh kasih sayang

Terima kasih, Ibu…
Engkaulah pahlawanku

Sukoharjo, 25 Agustus 2018


Penulis : Sahda Zulfa Lathifah (Sahda)*
Kelas : V C SDIT Ar-Risalah, Surakarta; peserta ekstrakurikuler jurnalistik
Pengetik : Sahda & Ustadzah Dhaniar

*) Dengan bimbingan